Ray Parlour: Jual Aubameyang Arsenal!

Parlour menyarankan Arsenal segera menjual Aubameyang dan mencari penggantinya. Sumber...

LONDON – Kontrak Pierre-Emerick Aubameyang di Arsenal akan habis pada Juni 2021. Sampai sekarang belum ada kontrak baru yang ditandatangani Aubameyang. Pemain berumur 30 tahun itu mengindikasikan diirnya mau angkat kaki dari Emirates Stadium dalam waktu dekat.

Mantan pemain Arsenal, Ray Parlour, menyarankan The Gunners –julukan Arsenal– untuk segera menjual Aubameyang. Menurut Parlour, tidak ada gunanya mempertahankan pemain yang hatinya tidak untuk Arsenal. Parlour menilai menjual Aubameyang sekarang lebih baik, ketimbang melepasnya dengan gratis musim depan.

Pierre-Emerick Aubameyang (Foto: Twitter/@Arsenal)

Uang hasil penjualan Aubameyang bisa digunakan untuk mencari pengganti yang tepat, menurut Parlour. Pemain yang didatangkan harus memiliki kualitas, dan sesuai dengan kebutuhan strategi Pelatih Arsenal, Mikel Arteta.

BACA JUGA: Arsenal Selalu Melakukan Kesalahan yang Sama

Mencari pengganti Aubameyang tidak akan mudah untuk Arsenal. Sebab, pemain berpaspor Gabon itu tampil apik sejak dibeli Arsenal dari Borussia Dortmund pada musim dingin 2018. Akan tetapi, Parlour yakin Arsenal bisa melakukannya karena itu dialami oleh setiap klub di dunia.

Sumber