Physical Address
304 North Cardinal St.
Dorchester Center, MA 02124
Physical Address
304 North Cardinal St.
Dorchester Center, MA 02124
MUNDERFING – CEO KTM, Stefan Pierer, dengan gamblang mengatakan bahwa saat ini konstruktor yang dipimpinnya mencoba meniru jalan yang diambil oleh Yamaha. Sebab, ia memandang Yamaha sebagai konstruktor yang stabil, memikirkan saat ini dan juga mempersiapkan masa depan.
Saat ini Yamaha bisa dibilang memiliki komposisi pembalap yang ideal. Di tim pabrikan, mereka memiliki dua pembalap berpangalaman yang siap bertanding di level tertinggi, yaitu Valentino Rossi dan Maverick Vinales. Sedangkan di tim satelit, Yamaha punya dua pembalap potensial, yakni Fabio Quartararo dan Franco Morbidelli.
Baca juga: Pernat Tanggapi Rencana Dimulainya MotoGP 2020 pada Juli
Hal itulah yang kemudian membuat KTM berani mengambil langkah serupa. Untuk musim balap MotoGP 2020, KTM telah memutuskan kalau tim pabrikan mereka bakal diisi oleh Pol Espargaro dan Brad Binder yang merupakan runner-up Moto2 2019. Sementara itu, tim satelit KTM ditempati Miguel Oliveira dan Iker Lecuona.
Pierer memandang komposisi tersebut sudah sangat pas untuk KTM saat ini. Terlebih lagi setelah ia melihat hasil yang didapat para pembalapnya saat tes pramusim MotoGP 2020. Ia pun memandang kalau para pembalap KTM akan bisa saling membantu, baik itu dalam pengembangan motor maupun soal hasil.