MILAN – Manajer Tim Pramac Ducati, Francesco Guidotti, mengungkapkan rasa optimisnya tentang gelaran MotoGP 2020. Meski belum ada kejelasan tentang jadwal baru dari MotoGP 2020, tetapi ia percaya balapan pada musim ini akan terselamatkan.
Guidotti sendiri enggan memusingkan jadwal MotoGP 2020 yang tak kunjung dimulai dan beberapa balapan harus tertunda. Ia memilih berpikir positif dan yakin kompetisi akan digelar sebagaimana mestinya sesuai dengan keputusan Dorna Sports.
Beberapa balapan telah gagal digelar yang awalnya dimulai pada Maret 2020. Balapan terdekat, rencananya akan digelar di Sirkuit Brno, Republik Ceko pada 9 Agustus 2020 walau ada berbagai opsi yang muncul termasuk menggelar balapan akhir Juli 2020.
Baca juga Dovizioso Prediksi Quartararo dan Vinales Bakal Sangat Kuat Musim Ini
Guidotti sendri mengaku akan mengikuti apa pun keputusan Dorna Sports selaku pihak penyelenggara demi menyelamatkan MotoGP musim 2020. Ia yakin Dorna akan memberikan jalan keluar terbaik untuk menyelamatkan kompetisi musim ini.