Giggs Nilai Duet Pogba dengan Bruno Fernandes Harusnya Berjalan Baik

Giggs ingin melihat kombinasi Pogba dengan Bruno Fernandes. Sumber...

CARDIFF – Salah satu hal yang dinantikan oleh para penggemar Manchester United adalah melihat penampilan duet Paul Pogba dengan Bruno Fernandes di lini tengah Setan Merah. Pasalnya, dalam waktu singkat Fernandes telah menjadi mesin utama dari permainan Man United dan pujaan publik Old Trafford. Adapun Pogba telah diakui sebagai salah satu gelandang top dunia.

Legenda Man United, Ryan Giggs pun termasuk orang yang menantikan duet tersebut, meski ia tak ingin berharap terlalu tinggi untuk saat ini. Karena menurutnya, kepastian soal bagus atau tidaknya duet tersebut baru akan benar-benar diketahui ketika pertandingan tersaji.

Baca juga: Solskjaer Yakin Man United Siap Tempur Hadapi Spurs

Bruno Fernandes

Jika menilik pada kapasitas yang dimiliki oleh Pogba dan Fernandes, Giggs tak memungkiri bahwa keduanya adalah pemain hebat. Maka dari itu, ia menilai bahwa seharusnya perpaduan mereka bisa berjalan dengan baik karena sama-sama berada di level tinggi.

“Anda tidak dapat menjawab pertanyaan itu sampai mereka bermain bersama, apakah mereka akan menyatu atau tidak. Pemain yang bagus harusnya bisa bermain dengan pemain yang bagus, tetapi kita harus menunggu dan melihat. Mereka berdua memiliki banyak kualitas, ini tentang apakah mereka dapat saling melengkapi sekarang,” ujar Giggs, menyadur dari Sky Sports, Sabtu (6/6/2020).

Sumber