5 Pemain Timnas Indonesia U-23 yang Main Kurang Maksimal di SEA Games 2021, Nomor 1 Paling Disorot

SEBANYAK 5 pemain Timnas Indonesia U-23 yang main kurang maksimal di SEA Games 2021 akan dibahas dalam artikel ini. Timnas Indonesia U-23 baru saja kalah 0-1 dari Thailand di semifinal SEA Games 2021, Kamis 19 Mei 2022 sore WIB.

Kekalahan itu sekaligus menghentikan langkah Garuda Muda di semifinal SEA Games 2021. Alhasil, prestasi terbaik yang bisa digapai Timnas Indonesia U-23 adalah meraih medali perunggu.

Kekalahan ini sangat disayangkan karena Timnas Indonesia U-23 punya misi pulang membawa medali emas.Sepanjang turnamen ini, sejatinya ada sejumlah pemain yang diharapkan tampil gemilang tapi malah tampil memble. Siapa saja?

Berikut 5 pemain Timnas Indonesia U-23 yang main kurang maksimal di SEA Games 2021:

5 . Irfan Jauhari

Irfan Jauhari

Irfan Jauhari dipercaya turun sebagai penyerang tengah Timnas Indonesia U-23 di SEA Games 2021. Sayangnya, selalu turun dalam lima laga yang dijalani, pemain milik Persis Solo itu gagal mencetak gol.

Ada satu laga di mana Irfan Jauhari bisa mengembalikan nama baiknya. Hal itu tepatnya saat Timnas Indonesia U-23 menghadapi Malaysia di perebutan medali perunggu pada Minggu, 22 Mei 2022 pukul 16.00 WIB.

4. Rachmat Irianto

Rachmat Irianto

Pelatih Timnas Indonesia U-23, Shin Tae-yong, mengamuk setelah timnya kalah 0-1 dari Timnas Thailand U-23 di semifinal SEA Games 2021, Kamis 19 Mei 2022 sore WIB. Hal yang membuat Shin Tae-yong kesal karena ada sejumlah pemainnya yang gagal menjaga emosi, sehingga dihukum kartu merah oleh wasit yang memimpin pertandingan, Yahya Ali Al Mulla.

Salah satu pemain yang membuat emosi Shin Tae-yong adalah Rachmat Irianto. Rachmat Irianto melempar bola dan mengenai salah satu kepala pemain Thailand di pengujung pertandingan. Setelah melempar bola, Rachmat Irianto terlihat sempat memiting leher salah satu pemain Thailand. Alhasil, ia mendapat kartu merah di laga tersebut.

Berbeda saat turun di Piala AFF 2020, Rachmat Irianto gagal tampil maksimal di SEA Games 2021. Alhasil dari lima laga yang sudah dijalani Timnas Indonesia U-23 di SEA Games 2021, Rachmat Irianto hanya dua kali mentas sebagai starter.

Sumber